
Wlahar Wetan (12/08/2023) –Antusiasme warga masyarakat Desa Wlahar Wetan terlihat saat menyaksikan laga final Final pertandingan Sepak Bola antar kopak dalam rangka memeriahkan HUT RI Ke-78, laga final ini berlangsung pada hari Sabtu 12 Agustus 2023 dimulai pkl.15.30 wib, adapun Tim yang bertanding adalah kesebelasan dari Kopak 5 (RT.5,6&7 RW.1) dan Kopak 4 (RT.9&10 RW.2) yang dimenangkan oleh kopak 4, kopak adalah penyebutan yang khas di Desa Wlahar Wetan yang berarti blok atau penggabungan dari beberapa wilayah RT, menyaksikan pertandingan sepak bola di sore hari menjadi ajang hiburan tersendiri bagi warga masyarakat.
Pertandingan sepak bola adalah salah satu rangkaian kegiatan Panitia HUT RI ke-78 Desa Wlahar Wetan yang berlangsung dari tanggal 21 Juli sampai dengan 12 Agustus 2023 yang diikuti oleh 6 kopak yang ada di Desa Wlahar Wetan, Tim dari masing-masing kopak dan para pendukungnyapun sangat antusias mengikuti tahapan dari mulai babak penyisihan, semi final sampai dengan final.
Kepala Desa disela penyerahan piala bagi Tim yang telah berlaga menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan ini dengan aman dan tertib, ” kegiatan ini adalah sebagai salah satu rangkaian kegiatan dalam memeriahkan HUT RI, tujuannya untuk menggali dan mengembangkan bibit muda dalam olah raga sepak bola serta untuk menjalin silaturahmi, memupuk persatuan serta kerukunan warga masyarakat khususnya di desa Wlahar Wetan“, semoga kegiatan olahraga Sepak Bola di Desa Wlahar Wetan akan lebih baik lagi di masa yang akan datang(mb).



